Berlibur bersama orang-orang yang kita sayang merupakan satu hal yang selalu kita inginkan. Namun terkadang kita bingung mau berlibur kemana. Jika anda sedang berada di daerah Kuningan Jawa Barat atau di sekitar Cirebon, Majalengka, Cikijing, dan kota-kota lainnya, maka tak lengkap bila belum mengunjungi Objek Wisata Cibulan.
Objek Wisata Cibulan merupakan salah satu objek wisata favorite yang ada di daerah
Kabupaten Kuningan, tepatnya di
Desa Manis Kidul Kec. Jalaksana Kab.Kuningan.
Obyek wisata Cibulan diresmikan pada
27 Agustus 1939 oleh
Bupati Kuningan saat itu, yaitu
R.A.A. Mohamand Achmad. Disana kita di sajikan
Kolam Renang bersama Ikan Dewa, Flying Fox, dan sejarah 7 Sumur.
Objek Wisata Cibulan ini terkenal dengan
Ikan Dewa nya.
Ikan Dewa ini berada satu kolam dengan pengunjung. Jadi anda tidak usah takut karena ikan ini tidak akan menggigit. Serta airnya pun tidak akan bau, karena air kolam ini terus mengalir dari
Bukit Gunung Ciremai.
Kolam Renang :
Terdapat 3 temapt
kolam renang.
- Kolam renang dengan ketinggian rendah. biasanya kolam renang ini di gunakan anak-anak kecil.
- Kolam renang dengan ketinggian sedang. Kira-kira tingginya 1 Meter kurang .
- Kolam renang paling dalam. Kira-kira kurang lebih 2 Meter.
Selain kolam renang, di
Objek Wisata Cibulan juga terdapat
7 Sumur peninggal sejarah.
Ke-7 sumur ini memiliki namanya masing-masing. Di sini juga merupakan tempat
Patilasan Prabu Siliwangi.
- Sumur Kejayaan;
- Sumur Kemulyaan;
- Sumur Pengabulan,
- Sumur Cisandane;
- Sumur Kemudaan;
- Sumur Keselamatan;
- Sumur Cirancana
Icon Objek Wisata Cibulan setelah 7 sumur yaitu dengan Ikan Dewa nya. Oleh Masyarakat Ikan Dewa ini di keramatkan. Sehingga warga sekitar dan pengunjung tidak boleh mengambilnya bahkan hingga memakannya.
Dan inilah kemeriahan di Objek Wisata Cibulan Setelah Hari Raya Idul Adha kemarin.
Begitulah Objek Wisata Cibulan di Kab.Kuningan. Rasanya tidak lengkap jika hanya membacanya saja tetapi tidak mencobanya untuk berkunjung ke salah satu objek wisata Favorite di Kab.Kuningan yaitu Cibulan. Semoga kalian bisa bersenang-senang dengan orang tercinta.
Namun harus di garis bahawi bahwa rejeki, kesehatan, keselamatan, umur
dan jodoh kita harus memintanya kepada yang maha kuasa Allah swt. Untuk
ke-7 sumur ini hanyalah sebuah sejarah yang harus kita lestarikan. Bahwa sejarah memiliki nilai budaya yang begitu tinggi.
Agus Ramdani
Wednesday, December 19, 2012
Drossophyla
Published:
2012-12-19T13:18:00+07:00
Title:Objek Wisata Cibulan
Rating:
5 On
22 reviews